IHSG Bakal Lanjutkan Proses Naik, Buy TKIM, ADRO, EXCL, MDKA, ACES dan BBCA
Tuesday, April 30, 2024       08:01 WIB

Ipotnews - Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) pada perdagangan hari ini diperkirakan melanjutkan proses kenaikan, setelah kemarin lebih dominan bermain di zona hijau dan ditutup menguat 1,7 persen ke level 7.155.
Penguatan IHSG pada perdagangan Senin (29/4) dipengaruhi kenaikan 304 saham, sedangkan 257 saham tercatat menurun dan 221 saham tidak mengalami perubahan harga. Nilai transaksi kemarin Rp13,76 triliun atau menurun dibandingkan akhir pekan lalu, yakni Rp14,7 triliun.
Berdasarkan analisis Tim Riset PT CGS International Sekuritas Indonesia, penguatan lanjutan pada indeks Wall Street akan menjadi sentimen positif bagi pergerakan IHSG hari ini.
" IHSG diprediksi melanjutkan penguatan, dengan level support di 7.085 dan 7.015, sedangkan resistance-nya di 7.225 dan 7.295," tulis Tim Riset CGS International Sekuritas untuk perdagangan Selasa (30/4).
Penguatan bursa saham AS terutama ditopang lonjakan saham Tesla sebesar 15,31 persen, setelah Elon Musk berhasil menyelesaikan hambatan untuk menghadirkan mode mengemudi otonom secara penuh di China.
Kemarin, indeks Dow Jones yang sempat bermain di zona merah ditutup menguat 0,38 persen, sedangkan S&P 500 mengalami kenaikan 0,32 persen dan indeks Nasdaq menanjak 0,35 persen.
Tim Riset CGS International Sekuritas menyebutkan, saat ini pelaku pasar mencermati musim laporan keuangan kuartal I-2024. Kondisi ini bisa menjadi katalis positif bagi IHSG , apabila kinerja keuangan emiten lebih dominan mencatatkan hasil positif.
Untuk perdagangan hari ini, tim riset merekomendasikan trader agar mengakumulasi pembelian saham , , , , dan . (Budi/ef)

Sumber : Admin
An error occurred.